5 Jurusan Sastra Paling Favorit di Indonesia dan Pilihan Kampus Terbaiknya

5 Jurusan Sastra Paling Favorit di Indonesia dan Pilihan Kampus Terbaiknya

Sastra menjadi salah satu jurusan kuliah yang cukup banyak peminatnya, tetapi cukup sering juga diremehkan mahasiswanya. “Ngapain kuliah ambil sastra? Mending les saja” atau “”Kuliah capek-capek S1, tapi cuma belajar bahasa saja” dan masih banyak kalimat meremehkan lainnya.

Ada satu kesalahpahaman banyak orang tentang jurusan sastra yang sudah lama dipercaya: Jurusan sastra cuma belajar bahasa. Padahal, ini salah besar,

Di jurusan sastra—sastra apa pun yang dipilih, mahasiswanya juga akan belajar dan melakukan kajian terhadap kebudayaan, sejarah, maupun perekonomian dari negara yang dipelajarinya.

Di Indonesia sendiri, ada delapan jurusan bahasa internasional, yaitu:

  • Sastra Jerman

  • Sastra Arab

  • Sastra Belanda

  • Sastra Rusia

  • Sastra Inggris

  • Sastra China

  • Sastra Jepang

  • Sastra Korea

Sementara untuk sastra bahasa nasional ada enam pilihan, yaitu:

  • Sastra Indonesia

  • Sastra Nusantara

  • Sastra Jawa

  • Sastra Sunda

  • Sastra Bali

  • Sastra Batak

Diantara banyak jurusan sastra di atas, ada beberapa jurusan sastra yang paling favorit dan paling banyak peminatnya setiap tahun. Kampus-kampus yang memiliki jurusan sastra tersebut juga sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya.

Jurusan Sastra Paling Favorit di Indonesia

1. Sastra Indonesia

Semakin banyaknya penulis muda yang mengeluarkan karya-karya dengan kalimat yang indah dan penyanyi yang melantunkan lagu-lagu dengan bahasa puitis, membuat jurusan sastra Indonesia semakin digemari saat ini.

Di Jurusan Sastra Indonesia, kamu akan belajar caranya membuat pola kalimat, menulis yang bersifat sastra ataupun yang tidak sastra, serta mengenal dan mempelajari seputar budaya dan bahasa indonesia.

Beberapa universitas di Indonesia yang memiliki Jurusan Sastra Indonesia terbaik adalah:

  • Universitas Gadjah Mada (UGM)

  • Universitas Diponegoro (UNDIP)

  • Universitas Indonesia (UI)

  • Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

  • Universitas Negeri Semarang (UNNES)

  • Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

  • Universitas Udayana (UNUD)

  • Universitas Negeri Jember (UNEJ)

  • Universitas Padjadjaran (UNPAD)

  • Universitas Negeri Surakarta (UNS)

  • Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)

  • Universitas Sanata Dharma

2. Sastra Inggris

Sastra Inggris menjadi jurusan sastra bahasa asing teratas yang paling diminati mahasiswa Indonesia. Angka keketatan jurusannya juga terbilang tinggi.

Di Sastra Inggris UI, misalnya. Pada SBMPTN 2021 lalu, hanya menerima 14 mahasiswa baru, sedangkan peminatnya mencapai 857 orang dengan tingkat keketatan 1,63%. Sementara untuk jalur mandiri SIMAK ada 1505 peminat dan yang diterima hanya 22 orang.

Di jurusan ini, mahasiswa Jurusan Sastra Inggris akan mempelajari berbagai bidang, seperti translation, creative writing, speaking, poetry analysis, British studies, dan masih banyak lagi.

Beberapa universitas yang menawarkan jurusan Sastra Inggris terbaik di Indonesia yaitu:

  • UGM

  • UI

  • Unpad

  • UNY

  • UNDIP

  • UPI

  • UNPAD

  • Universitas Airlangga (UNAIR)

  • Universitas Negeri Medan (UNIMED)

  • Binus University

  • Universitas Gunadarma

3. Sastra Jepang

Kecintaan anak muda Indonesia terhadap budaya Jepang bisa dibilang sangat besar. Itulah sebabnya tidak mengherankan jika Jurusan Sastra Jepang menjadi salah satu jurusan sastra paling favorit di Indonesia.

Selain terkenal dengan anime-nya, tetapi sebenarnya budaya dan sastra Jepang sangat menarik untuk dipelajari. Inilah yang menjadikan sastra ini diminati oleh banyak calon mahasiswa.

Beberapa kampus terbaik yang dengan Jurusan Sastra Jepang yang sudah terakreditasi A adalah:

  • UNPAD

  • UNAIR

  • UNUD

  • UGM

  • UNDIP

  • UI

  • Universitas Brawijaya (UB)

  • Universitas Sumatera Utara (USU)

  • Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED)

  • Universitas Andalas (UNAND)

  • Universitas Hasanuddin (UNHAS)

  • Universitas Andalas (UNAND)

  • Binus University

  • Universitas Komputer Indonesia

  • Universitas Dr. Soetomo

  • Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

  • Universitas Dian Nuswantoro

4. Sastra Arab

Meskipun Sastra Arab identik dengan agama Islam, tetapi sebenarnya banyak juga mahasiswa yang memilih jurusan ini karena lebih tertarik dengan budaya dan kesusastraannya, yang secara historis sudah muncul sebelum adanya ajaran Islam.

Di jurusan ini, mahasiswa Sastra Arab diharuskan untuk menghafal Jurumiyyah, Imrithi, ataupun Alfiyah. Selain kaidah bahasa, unsur lain seperti filsafat, sosial, politik, sejarah, keadaan geografis, dan kebudayaan Arab juga akan dipelajari para mahasiswanya.

Beberapa kampus di Indonesia yang menyediakan Jurusan Sastra Arab terbaik dengan akreditasi A adalah:

  • UGM

  • UI

  • UNS

  • UNPAD

  • UNHAS

  • Universitas Sumatera Utara (USU)

  • UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

  • UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

  • UIN Alauddin Makassar

  • UIN Ar-Raniry Banda Aceh

  • UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

  • UIN Sunan Ampel Surabaya

  • UIN Sunan Gunung Djati Bandung

5. Sastra Korea

Dengan semakin banyaknya pecinta K-Pop dan drama Korea, jurusan ini secara perlahan menjadi salah satu jurusan sastra paling favorit di Indonesia.

Selain belajar bahasanya, selama kuliah kamu juga akan mempelajari budaya, sejarah, dan adat di Korea. Bahkan, ada mata kuliah Sejarah Korea Modern yang mempelajari sejarah Korea dari awal dinasti Joseon sampai akhir penjajahan Jepang.

Ada juga mata kuliah Hanja, Tata Bahasa, Percakapan, Penulisan, Terjemahan, hingga Bahasa Korea Bisnis. Jadi, ilmu tentang sastra Korea yang kamu dapatkan selama kuliah akan sangat lengkap.

Berikut adalah daftar kampus yang memiliki Jurusan Sastra Korea:

  • UI

  • UGM

  • UNDIP

  • UPI

  • Universitas Nasional (UNAS)

Itulah lima jurusan sastra paling favorit di Indonesia dan kampus terbaiknya. Jangan ragu jika kamu tertarik untuk kuliah di jurusan sastra apapun karena peluang kerjanya sangat terbuka lebar.

~Febria